Proteksi Artikel Blog Agar Tidak Bisa Disalin

Proteksi Artikel Blog Agar Tidak Bisa Disalin

Seorang blogger itu kerjaannya pasti menulis artikel untuk mereka publish di blognya. Pekerjaan menulis itu bukan hal yang mudah dan instan, butuh proses/waktu yang cukup lama untuk membuatanya. Namun, banyak para blogger yang seenaknya menyalin artikel orang lain tanpa ijin lebih dahulu dan mereka publish ulang di blog mereka tanpa menyertakan sumbernya. Hal ini membuat orang geram, siapa yang tidak marah jika artikel yang mereka buat diambil seenaknya dan seolah - olah itu adalah tulisan mereka sendiri.

Baca : Cara Melaporkan Blog Copas Ke Google DMCA

Oleh karena itulah disini Saya akan berbagi mengenai memproteksi agar artikel tidak bisa disalin atau istilah lainnya copy - paste. Tutorial ini sangat sederhana, hanya mengandalkan CSS. Langsung, saja bagaimana caranya  agar artikel blog tidak bisa disalin.

Proteksi Artikel Blog Agar Tidak Bisa Disalin

Silakan tambahkan css ini pada bagian mana Anda ingin agar teks tidak bisa disalin.
-webkit-touch-callout:none;-webkit-user-select:none;-moz-user-select:none;-ms-user-select:none;-o-user-select:none;user-select:none
Misalnya Saya ingin memproteksi teks agar tidak bisa disalin pada bagian .post-body.
.post-body{-webkit-touch-callout:none;-webkit-user-select:none;-moz-user-select:none;-ms-user-select:none;-o-user-select:none;user-select:none}

Membatasi Teks Yang Bisa Disalin

Anda juga bisa membatasi pada bagian mana saja teks yang bisa disalin, tinggal menambahkan kode dibawah ini dan menambahkannya pada bagian mana Anda ingin menerapkannya.
-webkit-touch-callout:text;-webkit-user-select:text;-moz-user-select:text;-ms-user-select:text;-o-user-select:text;user-select:text
Contohnya Saya memberi batasan pada tag blockquote agar bisa disalin, sehingga menjadi seperti ini.
blockquote,.blockquote,pre,code,i{-webkit-touch-callout:text;-webkit-user-select:text;-moz-user-select:text;-ms-user-select:text;-o-user-select:text;user-select:text}
Itulah tutorial sederhana memproteksi artikel blog agar tidak bisa disalin dan juga membatasi pada bagian mana saja teks yang bisa disalin.

Artikel Terkait

Komentar

Achmad Arifandi
Kang Mousir
Silakan dibawa pulang ke rumah pertamaxnya :D
Unknown
Kerenn Mempesona Kang .... :twisted: :-d
Unknown
Kang saya udah Pake Template nya di Modifi sedikit tata letak nya..
Mas bisa Koreksi tampilan blog saya gak biar responsive apa nya yg saya hilang kan.. atau sudah pas kaya gitu mas. ane masih newbie mas..

Oiyaa mas dibagian Blog arcvive di blog saya koq gak bisa berfungsi baik ya..
Maaf merepotkan mas...

Nie Blog saya http://kadabrakukar7.blogspot.com
mohon pencerahannya mas..
Kang Mousir
Tinggal dirapihkan, oh ya untuk archive memang tidak berfungsi karena efek dari validasi HTML5 :)
Unknown
Bermanfaat mas thx infonya, tapi aku gak mau make biarin aja berbagi itu indah kok ehheehehh tapi klo udah kelewatan tinggal di laporin aja heehheehhe
Kang Mousir
Iya sih, tapi kalau udah kelewatan jangan kasih ampun laporin aja ke DMCA biar dihapus artikelnya :D
Kang ajid
thanks kang,Bisa dicoba, namun sepertinya cara diatas masih bisa di jebol jika si tukang kopas ngerti css, tiggal inspek elemen dan unchek pada kode css diatas, semuanya bisa nonaktif... dengan javascript pun sepertinya bisa juga dengan menonaktifkan js pada browser, tapi lumayan lah memperlambar tukang kopas biar tidak secara langsung seenaknya ngopi paste artikel orang
Kang Mousir
hehe iya sih cara seperti ini masih bisa dijebol, ya setidaknya buat para pemula blog agar tidak menyalin artikel orang seenaknya. Kalau blogger emang susah buat proteksi, kalau mau copas seluruh artikel di blog juga bisa lewat RSS langsung dalam beberapa detik juga udah dicopas semua hehe
Unknown
Kang Mousir yang tampan rupawan.. hahaha
Mau nanya lagi kang???

Cara nyisipkan gambar di samping Description yang di header blog tuw gimana kang..
maafkan masih newbie.. -_-"

:mrgreen: :oops:
Kang Mousir
haha Saya emang tampan :lol:
Coba cari tutorial di google cara membuat autoreadmore tanpa javascript. Nah dari tutorial tersebut tinggal dikembangkan mau buat seperti apa, misalkan gambar ingin berada di samping deskripsi artikel :D
Unknown
terima kasih maz udah bagiin ilmunya... :)
seru2banget
ane jg dlu pernah masang script anti copas sob, tp ane copot lg coz bnyk cara utk mengatasi anti copas..
ane jg ga instan buat artikel, butuh waktu seminggu memikirkan artikel apa yg menarik yg mau ditulis. hehe
-keep blogging-
Kang Mousir
Ini buat jaga - jaga aja, biar para blogger pemula gak seenaknya copas artikel orang lain hehe. Iya, buat artikel juga butuh waktu, paling lama itu ide buat artikelnya haha :D
Unknown
wah, makasih banyak kang artikelnya sangat membantu, blog kang mousir banyak membantu dalam pembangunan blog saya hehehehe makasih kang
Kang Mousir
sama - sama, senang bisa membantu :D
Mohammad Fanirifanto
Wah .. ini lengkap banget Kang ... :)
Makasih banyak ...
runganSport
mantap kang, masih proteknya, luar biasa ini
Welcome To My Blog
wah mntab mas ,. saya ijin bookmark dlu kang . trims
Unknown
terimakasih gan sangat membantu,
salam kenal...
Reza
haha jadi keinget, waku masih pemula , buat blog copas artikel orang lain seenaknya tetapi yang pas udah agak ngerti perasaan malas, copas artikel orang lain pun muncul :D
Kang Mousir
haha iya awal - awal ngeblog pertama Saya juga gitu suka copas artikel orang lain, sekarang kebiasan buruk tersebut mulai ditinggalkan :D
Unknown
Salam kenal kang. Mau tanya, kalau yang boleh disalin itu hanya link download di blog saya, pakenya kode yang mana? Nuhun sebelumnya.
Kang Mousir
Bearti link download nya harus diberi class khsusus, misalkan link downloadnya
<span class="link-download">https://www.tusfiles.net/hco4e9mxxxx</span>

Supaya link download dapat disalin, pada css menjadi seperti ini.
.link-download{-webkit-touch-callout:text;-webkit-user-select:text;-moz-user-select:text;-ms-user-select:text;-o-user-select:text;user-select:text}
Jun
Kang kalo foto profil akang itu gimana cara buatnya ? ada gk yang lain :D buat saya minta ..
jangan lupa berkomentar balik di blog sya !!
Kang Mousir
wkwkw itu bukan foto Saya dapet dari Internet :v
Unknown
kang ini nempatin kode cssnya dimana?? ane bingung
neubi
Kang Mousir
Diantara kode - kode CSS yang sudah ada di template punya mu :)
Unknown
kang saya memakai template sang seo , jika sya menerapkan cara di atas, apakah tidak mengganggu kinerja blog saya ?
Kang Mousir
Tidak, ini hanya memproteksi artikel pada bagian post-body agar tidak bisa disalin
Unknown
Makasih banyak gan,buat di blog ane,biar artikel-artikel ane yang udah susah nulis biar gak ada yang copas :D
Unknown
bagus nih kalau diterapkan, tapi bedanya kalau pasang DMCA itu apa mas?
Kang Mousir
Pasang DMCA untuk melindungi artikel, tapi tetap saja kalau ada blog yang copas artikel kita lebih baik dilaporkan saja agar dihapus
Unknown
Makasih kang tutorialnya, sudah saya terapkan dan alhasil joss sekali ^_^
Libra Yanada Sembiring
Kang tolong dibantu yah, perbaiki deretan posting ini jadi seperti milik kang mousir donk pliss pada error html saya nih...

jsfiddle*net/librayanada/6datrq14/

tanda bintang nya diganti dgn tanda titik
Unknown
Keren artikel nya kang :D ini yang lagi saya cari 8)
Wali Reload
Kalau penambahan script biar nggak bisa di inspect element, ada nggak ya kang ?
Unknown
gan kenapa artikelnya kalo di hp bisa di copas?
Kang Mousir
kemungkinan pertama css ini tidak support di semua browser, kedua mungkin blog milik Anda memakai template mobile bawaan dari blogger sehingga css yang sudah dipasang tidak muncul :)
Agung HW
Artikelnya bagus Kang. Pengen coba, nanti kalau ada kendala, saya kontak ya Kang...
akang sam
enak baca baca artikel disini, makasih kg
key
kang itu kalau pake script anti copas ngebuat loading blog berat gak kang?
arif Punakawan
tanya kang. tiap saya mau nambahin kode css kok selalu hgak bisa ya. kira kira apa yang harus saya lakukan.

Silakan berkomentar sesuai dengan topik. Jangan menyisipkan link pada komentar dan jangan sampai komentar Anda masuk komentar SPAM.

Jangan salahkan Saya bila komentar Anda dihapus !

Batal